Kamis, 31 Januari 2019

Bab 11 Keperluan Sehari-hari. B. Indonesia Kelas 3 Semester 2


Dalam pembelajaran Bahasa Indonesia setiap siswa dituntut harus memiliki 4 kemampuan dasar berbahasa, yaitu: mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis.

Ini adalah Rangkuman materi dari Bab 11 Keperluan Sehari-hari

A. Mendengarkan
Dialog adalah percakapan dua orang atau lebih dalam teks drama
Ciri-ciri dalam dialog, yaitu tanda titik dua dan tanda petik.
Tanda titik dua berfungsi untuk memisahkan tokoh dengan ucapan yang diungkapkan.
Tanda petik berfungsi untuk mengapit ucapan tokoh.


B. Berbicara
Hal yang harus diperhatikan saat bertelepon, yaitu:
1 Ucapkan salam
2 Bahasa Santun
3 Menyebutkan identitas diri
4 Sebut nama orang yang dituju
5 Tujuan menelepon
6 Ucapkan terima kasih
7 Salam penutup
Saat telepon bicara yang penting saja.


C. Membaca
Membaca adalah sebuah kegiatan melihat dan menganalisis isi bacaan.
Kata tanya meliputi: apa, siapa, mengapa, di mana, kapan, bagaimana.


D. Menulis
Puisi adalah karangan yang terikat oleh nilai-nilai keindahan, sajak, bait, rumah, dan ritme.
Puisi adalah karya sastra yang terdiri atas beberapa baris dan bait.
Lafal adalah cara membaca kata dalam puisi. Intonasi adalah tinggi rendah nada dan jeda saat membaca kalimat dalam puisi.
Rima adalah persamaan bunyi di akhir baris dalam puisi.
Ritme adalah irama saat membacakan puisi.
Gambar seri adalah gambar yang terangkai dan berkaitan antara satu dengan lainnya.
Menulis karangan harus menggunakan bahasa yang jelas, lugas, dan baku.

1 komentar:

  1. Bpk /ibu guru yg lain silahkan manfaatkan media tsb.ikuti jejak rekan kt scr positif.jg utk mengasah kampuan kt.

    BalasHapus